Password Protect Directories adalah fungsi pada cPanel yang memungkinkan anda untuk memberi user name dan password pada directory / folder yang anda inginkan.

Berikut ini adalah cara setting password directories di cPanel:

  1. Login cPanel
  2. Pada kolom pencarian, ketikkan “password”, lalu pilih “directory privacy”
    search box - directory privacy
  3. Pilih atau klik nama folder yang akan anda protect.
    Sebagai contoh, saya akan protect folder “public_html”
    Directory Privacy - edit
  4. Berikut yang terlihat seperti gambar dibawah ini:
    1. Password Protect This Directories: Beri tanda centang
    2. Name the protected directory: Isikkan dengan nama folder
    3. Klik “Save”
    Directory Privacy - setup
  5. Klik “Go Back”
  6. Seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini:
    Username: isikkan username yang akan anda jadikan username protect
    New Password: masukkan password yang akan anda jadikan password protect
    Password (again): isikkan kembali password
  7. Klik “save”
    Directory Privacy - create user

dan selesai, 🙂 selamat mencoba